Bupati Bogor Ade Yasin Terjaring OTT, dari Malam Sampai Pagi KPK Lakukan Tangkap Tangan

okezone
Bupati Bogor Ade Yasin (Foto Okezone.com

JAKARTA, iNews.id - Tim penindakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengamankan sejumlah pihak saat menggelar Operasi Tangkap Tangan (OTT) di daerah Bogor, Jawa Barat, pada Selasa, 26 April 2022, malam hingga pagi ini. Salah satu yang diamankan dalam OTT tersebut, dikabarkan adalah Bupati Kabupaten Bogor, Ade Yasin

Plt Juru Bicara KPK, Ali Fikri mengamini salah satu yang diamankan dalam operasi senyap tersebut adalah Bupati Bogor, Ade Yasin. Selain Ade Yasin, tim juga mengamankan sejumlah pihak dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) perwakilan Jawa Barat.

"Benar, tadi malam sampai pagi KPK melakukan kegiatan tangkap tangan di wilayah Jawa Barat. Di antaranya Bupati Kabupaten Bogor, beberapa pihak dari BPK Perwakilan Jawa Barat dan pihak terkait lainnya," kata Ali saat dikonfirmasi, Rabu (27/4/2022).

Berdasarkan informasi yang dihimpun, OTT Bupati Bogor dan Anggota BPK tersebut berkaitan dengan praktik suap menyuap. Diduga, ada pihak yang memberi dan menerima suap. Praktik suap tersebut diduga dilakukan menjelang lebaran Idul Fitri.

"Kegiatan tangkap tangan ini dilakukan karena ada dugaan tindak pidana korupsi pemberian dan penerimaan suap," beber Ali.

KPK mempunyai waktu 1x24 jam untuk menentukan status hukum para pihak yang diamankan dalam OTT tersebut. KPK berjanji bakal mengumumkan lebih detail ihwal operasi senyap di daerah Bogor tersebut.

Editor : Stefanus Dile Payong

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network