Tragis! Cekcok Dengan Istri Suami di Mojokerto Nekat Bakar Diri Hingga Kritis

Sholahudin, Evan Payong
Warga Kelurahan Suronatan, Kota Mojokerto, Jawa Timur digegerkan dengan aksi nekat suami membakar diri menggunakan bensin. (Foto: MPI ).

MOJOKERTO, iNewsBelu.id - Diduga cekcok dengan sang istri (JP) 41 nekat membakar diri dengan bensin hingaa kritis kejadian ini menghebohkan  Warga Kelurahan Suronatan, Kecamatan Magersari, Kota Mojokerto, Jawa Timur.


Insiden mengenaskan yang terjadi pada Selasa (8/7/2025) malam itu menyebabkan JP mengalami luka bakar serius hingga 90 persen. Informasi dari Ketua RT setempat, Untung Pujiono, korban sempat berselisih dengan istrinya sehari sebelum kejadian. 

Tanpa diduga, JP menyiramkan bensin ke seluruh tubuhnya dan langsung membakar dirinya di dalam rumah. “Kemarin siang sempat ada konflik, sore harinya dia langsung menyiram tubuhnya dengan bensin,” kata Untung, Rabu (9/7/2025).

Saat kobaran api menyelimuti tubuh JP, sang mertua segera membawanya ke bagian belakang rumah untuk disiram air. Sayangnya, kamar mandi dalam keadaan kosong, sehingga JP ditidurkan di lantai dan disiram berkali-kali dengan air seadanya. 

Tim Inafis Polres Mojokerto Kota yang tiba di lokasi kemudian menemukan botol bekas minyak dan pakaian korban yang hangus terbakar.

Usai kejadian, korban langsung dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Wahidin Sudiro Husodo, Kota Mojokerto untuk mendapat penanganan intensif di Unit Gawat Darurat. 

Luka bakar terdeteksi mulai dari kaki hingga ke leher, sementara sang istri tampak menunggui suami di ruang UGD.

Hingga kini, petugas dari Polres Mojokerto Kota masih menyelidiki penyebab pasti aksi nekat tersebut. Sejumlah saksi telah diperiksa dan lokasi kejadian telah diamankan untuk penyelidikan.

Editor : Stefanus Dile Payong

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network