BAGHDAD, iNews.id - Jumlah korban tewas akibat kebakaran Rumah Sakit Covid Al-Hussein di Kota Nasiriya, Provinsi Dhi Qar di Irak meningkat menjadi 92 orang. Pada Selasa (13/7/2021), petugas kembali menemukan 28 korban tewas.
Seorang pejabat yang enggan disebut namanya mengatakan, 30 korban tewas ditemukan dalam kondisi hangus dan tak dapat dikenali. Hingga kini, tim masih terus mencari kemungkinan adanya korban yang belum ditemukan.
Perdana Menteri Irak, Mustafa al-Kadhimi mengadakan pertemuan darurat dengan para menteri dan pejabat keamanan untuk membahas kebakaran tersebut.
Gubernur Dhi Qar, Ahmed al-Khafaji mengatakan, komite tingkat tinggi dibentuk untuk menyelidiki penyebab pasti kebakaran. Selain itu komite ini diminta menyampaikan laporan akhir kepada publik dalam waktu 48 jam.
Provinsi Dhi Qar memberlakukan hari berkabung selama tiga hari akibat insiden kebakaran hebat ini. Selama masa berkabung, semua kegiatan kerja diliburkan.
Dilansir dari Anadolu, kebakaran rumah sakit sudah pernah terjadi sekitar kurang dari tiga bulan sebelumnya. Rumah Sakit Ibn Al-Khatib di ibukota Baghdad juga terbakar akibta ledakan tabung oksigen pada 24 April. akibatnya 82 orang tewas dan 110 lainnya lyka.
Sementara pada Senin (12/7/2021) kebakaran juga terjadi di lantai empat Kementerian Kesehatan di Baghdad.
Editor : Stefanus Dile Payong
Artikel Terkait