Umar Patek, Pelaku Bom Bali Bisa Bebas Bersyarat Bulan Ini, PM Australia Akan Hubungi Indonesia

Anton Suhartono
Umar Patek bisa bebas bersyarat bulan ini setelah mendapat remisi HUT RI 5 bulan (Foto: Reuters)

SYDNEY, iNews.id - Perdana Menteri Australia Anthony Albanese telah mendapat informasi dari Pemerintah Indonesia soal remisi yang diberikan kepada terpidana Bom Bali 2002, Umar Patek. Dengan mendapat pengurangan hukuman 5 bulan terkait remisi HUT Ke-77 RI, Patek bisa bebas bersyarat bulan ini. "Mereka (Indonesia) memberi tahu kami tentang keputusan tersebut dan kami memberi tahu mereka tentang pandangan kami mengenai keputusan tersebut," kata Albanese, pada Jumat kemarin.

"Mereka memiliki sistem, saat ada ulang tahun (perayaan hari besar), seringkali hukuman dikurangi dan diringankan. Tapi saat menyangkut seseorang yang melakukan kejahatan keji, seorang perancang dan pembuat bom yang digunakan untuk membunuh banyak orang, membunuh dan melukai, kami memiliki pandangan sangat kuat," ujarnya, melanjutkan. Albanese menambahkan, pemerintahnya akan melakukan kontak diplomatik dengan pejabat Indonesia atas keputusan tersebut.

Umar Patek dijatuhi hukuman penjara 20 tahun pada 2012 atas ledakan di dua kelab malam di Bali yang menewaskan 202 orang. Sebanyak 88 di antaranya merupakan warga Australia. Dia sempat diburu selama 9 tahun sebelum ditangkap di Abbottabad, Pakistan, pada 2011. Abbottabad merupakan wilayah di Pakistan tempat yang sama saat Osama bin Laden terbunuh dalam serangan pasukan elite Amerika Serikat, Navy SEAL. Selama pelarian ada hadiah 1 juta dolar AS bagi kepala Patek.

Pria anggota Jamaah Islamiyah, organisasi yang terkait dengan Al Qaeda, itu juga dihukum karena terlibat dalam pengeboman beberapa gereja di Jakarta pada Malam Natal tahun 2000 yang menewaskan sedikitnya 15 orang.
 

Editor : Stefanus Dile Payong

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network