Astaga! Bus Masuk Jurang di Nikaragua, Belasan Warga Venezuela Tewas

Ahmad Islamy Jamil
Ilustrasi bus masuk jurang. (Foto: Dok. 2021)

MANAGUA, iNews.id – Sedikitnya 13 warga Venezuela tewas ketika bus yang mereka tumpangi jatuh ke jurang di daerah timur laut Nikaragua. Kecelakaan lalu lintas itu dikonfirmasi oleh polisi setempat, Kamis (28/7/2022).  

Reuters melansir, bus itu melewati sepanjang Jalan Raya Pan-Amerika di Provinsi Esteli Nikaragua. Saat melaju kencang, bus bertabrakan dengan dua kendaraan lain sebelum jatuh ke jurang pada Rabu (27/7/2022) malam. 

Menurut polisi, seorang pria Nikaragua juga tewas dalam insiden itu. Sementara 47 orang lainnya terluka.  Beberapa pejabat lain memberikan jumlah korban tewas yang bervariasi. 

Lewat Twitter, Sekretaris Jenderal Organisasi Negara-Negara Amerika (OAS) untuk krisis migran dan pengungsi Venezuela, David Smolansky, mengatakan bahwa 15 orang Venezuela tewas dalam kecelakaan itu. "(Korban terdiri atas) sembilan laki-laki, lima perempuan, dan satu anak tewas," katanya. 

Menurut dia, pada saat kejadian, para korban sedang melakukan perjalanan ke Amerika Serikat.  Menurut PBB, setidaknya 6 juta warga Venezuela telah meninggalkan negara mereka sejak 2017, ketika negara itu jatuh ke dalam krisis ekonomi dan kemanusiaan, yang menurut beberapa analis diperburuk oleh sanksi AS.

Editor : Stefanus Dile Payong

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network